Re-Design Ruangan Laktasi Pada Kantor Bank Di Jakarta Barat Menggunakan Metode Regresi Linear Sederhana

Authors

  • Sulkhan Sulkhan Teknik Industri Fakultas Sains & Teknologi, Universitas Buddhi Dharma Tangerang
  • Achmad Mico Wahono Teknik Industri Fakultas Sains & Teknologi, Universitas Buddhi Dharma Tangerang
  • Andri Oktarian Teknik Industri Fakultas Sains & Teknologi, Universitas Buddhi Dharma Tangerang

Keywords:

Relayout, Regresi, Linier

Abstract

Pemberian Air Susu Ibu (ASI) selama enam bulan kepada bayi merupakan hak setiap anak. ASI memiliki manfaat yang sangat besar untuk tumbuh kembang seorang anak. Nilai gizi tinggi yang terkandung di dalam ASI memiliki manfaat kekebalan dari berbagai macam penyakit yang tidak dimiliki oleh susu pengganti, Selama pemberian ASI, pihak keluarga, pemerintah daerah, dan masyarakat harus mendukung ibu bayi secara penuh dengan penyediaan waktu dan fasilitas khusus. Tata letak adalah suatu landasan utama dalam dunia industri. Tata letak fasilitas dapat didefinisikan sebagai tata cara pengaturan fasilitas-fasilitas guna menunjang kelancaran proses produks, regresi linear sederhana adalah hubungan secara linear antara satu variabel independen (X) dengan variabel dependen (Y). Analisis ini mengetahui arah hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen apabila variabel independen mengalami kenaikan atau penuruan. Nilai konstanta (a) yang diperoleh sebesar 2.29 dan nilai koefisien regresi (b) sebesar 0,8870.

Downloads

Published

2024-03-01

How to Cite

Sulkhan, S., Mico Wahono, A. ., & Oktarian, A. . (2024). Re-Design Ruangan Laktasi Pada Kantor Bank Di Jakarta Barat Menggunakan Metode Regresi Linear Sederhana. Journal of Comprehensive Science (JCS), 3(2), 403–408. Retrieved from https://jcs.greenpublisher.id/index.php/jcs/article/view/627