Efektivitas Penggunaan Zinc Pada Acne Vulgaris: Literature Review

Authors

  • Cut Aqsa Dibintang Akbari Fakultas Kedokteran, Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Ratih Pramuningtyas Fakultas Kedokteran, Universitas Muhammadiyah Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.59188/jcs.v3i1.588

Keywords:

Acne Vulgaris, Zinc, Efektivitas

Abstract

Latar Belakang: Acne vulgaris (AV) merupakan penyakit inflamasi kronis pada unit kelenjar sebum dengan gambaran klinis berupa komedo, papula, pustula, nodul, dan jaringan parut. Penggunaan zinc pada acne vulgaris diduga memiliki kemampuan untuk memodulasi proses peradangan di kulit, menghambat proses kemotaksis leukosit di lesi acne, sintesis RBP, dan untuk menekan produksi sebum melalui efek anti-androgen. Tujuan: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas penggunaan zinc pada acne vulgaris.

Metode: Penelitian ini ditulis sebagai suatu literature review dengan metode analisis naratif menggunakan database meliputi PubMed, ScienceDirect, Google Scholar dengan menggunakan kata kunci (“Zinc”) AND (“Acne Vulgaris”). Kriteria Retriksi yaitu artikel penelitian tanpa batasan tahun, berbahasa Inggris ataupun Indonesia, desain studi kuantitatif, dan artikel penelitian yang membahas zinc dan acne vulgaris.

Hasil : Jurnal yang diperoleh melalui 3 database sebanyak 1279 judul. Setelah melakukan screening, diperoleh 15 artikel yang sesuai kriteria restriksi. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar penggunaan zinc pada acne vulgaris memiliki efektivitas pada perbaikan baik acne vulgaris derajat ringan, sedang maupun berat. Efek penggunaan zinc mulai terlihat rata-rata pada minggu ke-6 hingga minggu ke-12.

Kesimpulan : Bahwa penggunaan zinc pada acne vulgaris memiliki manfaat untuk penyembuhan acne vulgaris.

Downloads

Published

2024-01-22

How to Cite

Dibintang Akbari, C. A., & Pramuningtyas, R. . (2024). Efektivitas Penggunaan Zinc Pada Acne Vulgaris: Literature Review. Journal of Comprehensive Science (JCS), 3(1), 109–116. https://doi.org/10.59188/jcs.v3i1.588