Dampak Faktor Fundamental Dan Umur Perusahaan Terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan
Keywords:
Ketepatan Waktu, Solvabilitas, Profitabilitas, Likuiditas dan Umur PerusahaanAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan perusahaan publik di Indonesia. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah faktor fundamental Perusahaan yang berupa solvabilitas, profitabilitas, likuiditas dan umur Perusahaan sebagai variabel independen sedangkan ketepatan waktu sebagai variabel dependen. Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dalam rentang waktu 2019-2022 dan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampel sebanyak 43 perusahaan property dan real estate. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi logistik biner menggunakan aplikasi statistik. Hasil pengujian hipotesis menyatakan bahwa solvabilitas, profitabilitas, likuiditas dan umur Perusahaan secara simultan berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Selanjutnya secara parsial solvabilitas dan likuiditas Perusahaan tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan perusahaan, sebaliknya profitabilitas dan umur perusahaan memberikan pengaruh positif pada ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan Perusahaan.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Sifa Pitrawiah, Ai Hendrani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC-BY-SA). that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.