Studi Korelasi Kekuatan Batulempung Dengan Uji Kuat Tekan Dan Point Load Index Formasi Pulaubalang Kota Samarinda

Authors

  • Jones Ronald Alvin Ifnie Fakultas Teknik, Universitas Mulawarman
  • Tommy Trides Fakultas Teknik, Universitas Mulawarman
  • Windhu Nugroho Fakultas Teknik, Universitas Mulawarman
  • Revia Oktaviani Fakultas Teknik, Universitas Mulawarman
  • Albertus Juvensius Pontus Fakultas Teknik, Universitas Mulawarman

DOI:

https://doi.org/10.59188/jcs.v2i10.534

Keywords:

Kuat Tekan, Point Load, Densitas, Porositas dan Kadar Air

Abstract

Uniaxial Compressive Strength (UCS) adalah kekuatan batuan utuh (intact rock) yang diperoleh dari hasil pengujian di laboratorium, satuan umumnya dinyatakan dalam Mpa. Nilai UCS yang dihasilkan dari pengujian laboratorium merupakan besar tekanan yang diberikan sehingga batuan tersebut pecah. Adapun perbedaan dangan uji point load index (PLI) adalah terletak pada permukaan sampel batuan yang akan diuji, yaitu pada pengujian PLI sampel yang ditekan pada satu titik. Hasil uji PLI merupakan salah satu metode yang cukup baik untuk mengestimasi nilai kuat tekan suatu batuan (UCS), khususnya dalam pekerjaan perancangan desain lereng tambang. Nilai densitas pada Formasi Pulaubalang sebesar 1,22 gr/cm3-1,36 gr/cm3. nilai kadar air Formasi Pulaubalang sebesar 14,23 % - 13,72%. Nilai porositas pada Formasi Pulaubalang sebesar 59,91%-51,58%. Nilai kuat tekan yang didapatkan pada Formasi Pulaubalang adalah 0,83MPa-2,43MPa. Nilai point load index yang didapatkan pada Formasi Pulaubalang adalah 0,0106-0,0222. Nilai korelasi PLI dan UCS pada Formasi Pulaubalang didapatkan nilai koefisien korelasi (r) sebesar 0,893 dan nilai persamaan regresi Y= 101,864-0,255

Downloads

Published

2023-10-23

How to Cite

Ronald Alvin Ifnie, J., Trides, T. ., Nugroho, W. ., Oktaviani, R. ., & Juvensius Pontus , A. (2023). Studi Korelasi Kekuatan Batulempung Dengan Uji Kuat Tekan Dan Point Load Index Formasi Pulaubalang Kota Samarinda . Journal of Comprehensive Science (JCS), 2(10), 1709–1714. https://doi.org/10.59188/jcs.v2i10.534