Analisis Kemampuan Literasi Numerasi Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Spltv Berorientasi Pisa Dengan Konten Change And Relationship
DOI:
https://doi.org/10.59188/jcs.v2i6.412Keywords:
kemampuan literasi numerasi, self-regulated, learning.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan literasi numerasi siswa dalam menyelesaikan soal SPLTV berorientasi PISA dengan konten change and relationship yang ditinjau dari self-regulated learning. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan penelitian kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Sungai Pinyuh jalan Pendidikan Sungai Pinyuh, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah. Instrumen yang digunakan berupa angket self-regulated learning (kemandirian belajar), tes kemampuan literasi numerasi dan wawancara. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MIPA 1 SMA Negeri 1 Sungai Pinyuh yang terdiri dari 35 siswa. Teknik analisis data menggunakan Model Miles dan Huberman yaitu, mereduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Siswa dengan self-regulated learning tinggi mampu memenuhi ketiga indikator kemampuan literasi numerasi, yaitu mampu menganalisis infor masi yang ditampilkan dalam soal, mampu menggunakan berbagai macam angka dan simbol matematika untuk memecahkan masalah, dan mampu menafsirkan hasil analisis untuk memprediksi dan mengambil keputusan, 2) Siswa dengan self-regulated learning sedang hanya mampu memenuhi 2 indikator dari total 3 indikator kemampuan literasi numerasi, yaitu mampu menggunakan berbagai macam angka dan simbol matematika untuk memecahkan masalah, dan mampu menafsirkan hasil analisis untuk memprediksi dan mengambil keputusan, 3) Siswa dengan self-regulated learning rendah hanya mampu memenuhi 1 indikator dari total 3 indikator kemampuan literasi numerasi, yaitu mampu menggunakan berbagai macam angka dan simbol matematika untuk memecahkan masalah.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Athiyah Maulidia, Marhadi Saputro, Utin Desy Susiaty
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC-BY-SA). that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.