Pengaruh Brand Image, Harga, Dan Fashion Lifestyle Terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Preloved Di Thriftshop

Authors

  • Lianita Widyaratna Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Kertanegara Malang
  • Ahmad Zainuri Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Kertanegara Malang

DOI:

https://doi.org/10.59188/jcs.v2i4.300

Keywords:

brand image, harga, fashion lifestyle, keputusan pembelian

Abstract

Penelitian ini membahas tentang keputusan pembelian pakaian preloved atau yang lebih dikenal produk thrift. Studi pada penelitian ini yaitu sebuah thriftshop di kabupaten Malang Jawa Timur . Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsumen yang sudah membeli pakaian preloved di thriftshop, yang berkunjung dalam kurun waktu 3 bulan .Dalam penelitian ini pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling, dengan teknik purposive sampling. Jumlah Sampel dalam penelitian ini adalah 70 responden. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitan didapatkan dari hasil uji t bahwa brand image, harga dan fashion lifestyle tidak berpengaruh terhdap keputusan pembelian pakaian preloved. Sedangkan hasil uji F secara bersama- sama baik brand image, harga dan fashion lifestyle berpengaruh terhadap keputusan pembelian pakaian preloved. Koefisien determinasi yang terlihat pada nilai adjusted R-squared adalah 0,147 atau brand image, harga dan fashion lifestyle mempengaruhi keputusan pembelian pakaian preloved sebesar 14.7%. Hasil penelitian ini diharapkan bisa sebagai acuan bagi pelaku bisnis produk thrift yang akan mulai berbisnis maupun yang sedang berbisnis kata

Downloads

Published

2023-04-11

How to Cite

Widyaratna, L., & Zainuri , A. . (2023). Pengaruh Brand Image, Harga, Dan Fashion Lifestyle Terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Preloved Di Thriftshop. Journal of Comprehensive Science (JCS), 2(4), 941–948. https://doi.org/10.59188/jcs.v2i4.300